Bagaimana ini dapat membantu?
Kamu bisa memainkan Blood Strike dengan FPS tinggi dan nikmati pengalaman grafis yang ditingkatkan di BlueStacks 5 dengan menerapkan hal berikut pada pengaturan dalam game:
- Atur "FPS" menjadi "Ultra"
- Atur "Resolusi" menjadi "Tinggi"
- Atur "Kualitas Grafis" menjadi "Tinggi"
Bersiaplah untuk parkour di sepanjang medan tempur dan balikkan keadaan!
Bagaimana saya bisa melakukan ini?
1. Buka BlueStacks 5 dan jalankan "Blood Strike" dengan cara klik pada ikonnya di layar utama kamu.
2. Klik pada ikon "roda bergerigi" untuk membuka menu pengaturan dalam permainan, seperti yang ditunjukkan di bawah.
3. Pilih tab "Grafis & Audio" dan lakukan perubahan berikut:
- Atur "FPS" menjadi "Ultra"
- Atur "Resolusi" menjadi "Tinggi"
- Atur "Kualitas Grafis" menjadi "Tinggi"
4. Yang terakhir, klik pada tombol "kembali" di kiri atas untuk kembali ke layar game.
Sekarang kamu sudah siap untuk berkelompok dengan Strikers yang berbeda di satu-satunya pengalaman Battle Royale saat kamu memainkan Blood Strike dengan FPS tinggi dan grafis yang telah ditingkatkan di BlueStacks 5.
Terima kasih sudah memilih BlueStacks. Kami harap kamu menikmatinya. Selamat Bermain!